Tentang Kami


budidaya cacing tanah di kota malang

Budidaya Cacing Kelompok Usaha Tani Sri Mulyo, awalnya didirkan oleh Abdul Aziz Adam Maulida. Beliau adalah mantan karyawan PT. Tjiwi Kimia yang terletak di Kota Mojokerto. Bekerja sebagai karyawan ternyata membuat beliau jenuh karena setiap hari menjalani hal yang sama, dan tidak bisa mengembangkan kemampuan yang dimilikinya.Awalnya usaha ini berdiri pada tanggal 18 Agustus 2010, namun masih sederhana yakni berupa Kotak- Kotak dan Bak yang ditempatkan di garasi rumah. Lambat laun usaha mulai berkembang, dengan memulai membuat kolam atau jedingan di pekarangan rumah hingga akhirnya mampu membuat sistem jedingan dengan memanfaatkan tanah pertanian di sebelah rumahnya sehingga menghasilkan 50 unit jedingan ukuran 1.5x4 meter persegi dan masing-masing mampu menampung ribuan Cacing.Dengan dibantu oleh rekan-rekan dari media massa seperti Radar Malang, usaha ini dikenal oleh masyarakat sehingga pasar mulai bermunculan, namun karena kesulitan dalam memenuhi pasar, usaha mulai dikembangkan dengan melibatkan orang luar untuk dijadikan sebagai anggota yang dalam usaha ini disebut dengan PLASMA. Saat ini plasma terdiri lebih dari 500 orang anggota yang masing- masing sanggup menyetorkan 10 hingga 200 kg perminggunya.Tidak hanya bermanfaat dalam hal pemberdayaan masyarakat, usaha ini pun mendapat penghargaan dari pemerintah karena dapat mengurangi limbah organik organik yang ada dilingkungan rumah tangga maupun pasar-pasar tradisional. Kini usaha ini telah bekerja sama dengan dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) Kota Malang.


budidaya cacing tanah di kota malang









budidaya cacing tanah di kota malangProfil pemilik usaha:

Nama              : A A Adam M, ST

Alamat            : Jl. S. Supriyadi 9A/42 Malang
   
Kontak            : 0341-5366267 / 085755699111













tentang kami

tentang kami